ENGLISH | INDONESIA
Kami percaya efisiensi bahan bakar baik untuk bisnis dan bumi yang kita tinggali. Solusi bahan bakar alternatif kami membantu perusahaan memangkas biaya operasional secara signifikan melalui konversi bahan bakar dan retrofit untuk mesin on-road dan off-road.
Melalui Draco Engine, kami menyediakan converter kit untuk gas minyak cair (LPG) yang disertifikasi oleh Standar Nasional Indonesia (SNI). Saat ini, Draco Engine telah digunakan oleh ribuan nelayan di Indonesia, menghemat biaya armada untuk pemeliharaan, menyediakan powertrain yang efisien, dan mengurangi ketergantungan pada bensin.
